Perjalanan KRL Kembali Normal Mulai Besok

0
IMG_20201018_213622

Karawang, kutipan-news.co.id – PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) melakukan penyesuaian jam operasional kereta rel listrik ( KRL) Jabodetabek di masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi Jakarta.

Mulai Senin (19/10/2020), jam operasional KRL akan kembali normal seperti di masa sebelum pandemi Covid-19, yaitu pukul 04.00 WIB hingga menjelang pukul 24.00 WIB setiap hari. seperti yang dilansir Kompas.com.

VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba mengatakan, dengan penormalan jadwal operasional tersebut, pihaknya akan mengoperasikan 993 perjalanan KRL setiap hari dengan 91 rangkaian kereta.

Meski begitu, kata Anne, pembatasan penumpang KRL tidak mengalami perubahan, yaitu 74 orang per kereta atau sekitar 40 persen dari jumlah kapasitas.

“Dengan penyesuaian jam operasional ini, diharapkan pengguna KRL dapat mengatur jadwal keberangkatannya terutama pada jam sibuk sore hingga malam hari agar terhindar dari kepadatan di dalam kereta maupun stasiun,” kata Anne, dalam siaran persnya, hari Minggu ini.

Anne menambahkan, dengan jumlah perjalanan KRL yang kembali normal, pihaknya meminta kerja sama yang lebih baik dari pengguna dalam menjaga protokol kesehatan di dalam kereta.

Termasuk, kata dia, pelarangan penggunaan buff dan masker jenis scuba terhadap seluruh penumpang KRL.

PT KCI mewajibkan seluruh pengguna KRL untuk memakai masker kain yang terdiri dari tiga lapisan atau masker kesehatan (medis).

Kebijakan itu diterapkan untuk menekan penyebaran Covid-19 di dalam KRL.

“Penggunaan masker kain atau masker medis terbukti efektif mencegah droplet atau cairan yang keluar dari mulut dan hidung,” kata dia. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!