Bantu Mahasiswa, BSI Maslahat Gandeng Stikom Bandung Berikan Beasiswa

Bandung,Kutipan-news.co.id – Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi (Stikom) Bandung menjajaki kerja sama dengan Bangun Sejahtera Indonesia (BSI) Maslahat untuk mengelola bea siswa bagi mahasiswa Beasiswa untuk tahun akademik 2025-2026 yang tidak mampu.
“Kita sangat terbuka untuk berkolaborasi, terutama untuk program beasiswa mahasiswa yang tidak mampu,” kata Manager Unit Representatif Office Bandung BSI Maslahat, Wahid Wahyudiyono di kampus Stikom Bandung, Rabu (2/9/2025).
Penjajakan kerja sama tersebut hadir Ketua Yayasan Stikom Bandung DR. Berliana Kartakusumah, Ketua Stikom DR. Dedy Djamaludin Malik, Area Ritel Transactional Business Manager (ARTBM) Bank Syariah Indonesia (BSI), Resa Permansyah.
Sebagai lembaga filantropi, lanjut Wahid, BSI Maslahat memiliki program beasiswa untuk mahasiswa. Selain tidak mampu, para mahasiswa pun tergolong memiliki prestasi.
“Untuk itulah kami bekerja sama dengan kampus-kampus, termasuk kita menjajaki kerjasama dengan Stikom,” ungkapnya.
Sementara itu Ketua Stikom Bandung DR. Dedy Djamaludin Malik menyambut baik kunjungan dan penjajakan kerja sama BSI Maslahat.
“Kami sangat berbahagia jika Stikom Bandung dan BSI Maslahat dapat bekerja sama untuk memberi beasiswa kepada mahasiswa kami,” ungkapnya.
Belum Lulus Sudah Bekerja
Selain terkenal sebagai kampus pencetak jurnalis profesional dan bekerja di media massa besar nasional, mahasiswa Stikom juga kerap bekerja meski belum lulus.
“Dulu ada istilah, belum lulus sudah bekerja. Ini karena banyaknya mahasiswa yang sudah kerja padahal belum lulus,” kata Dedy.
Lebih lanjut Dedy menyebut bahwa kerja sama yang dijalin dengan BSI Maslahah, membuka kesempatan untuk bersinergi dan berkolaborasi.(Saifal)