PPS Pasirtalaga Beserta Anggota KPPS Ikuti Bimtek Optimalkan Kinerja

0
WhatsApp Image 2024-01-29 at 20.01.04

Karawang, Kutipan-news.co.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) pemungutan, penghitungan dan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara serta penggunaan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) dalam Pemilu Tahun 2024 bagi PPK dan PPS Se – Kabupaten Karawang.

PPS Pasirtalaga beserta anggota KPPS yang berjumlah 147 orang dengan 21 TPS yang ada di Desa Pasirtalaga, Kecamatan Telagasari, Kabupaten Karawang mengikuti Bimtek yang diselenggarakan oleh KPU Karawang.

Ketua PPS Pasirtalaga, Rosadi mengatakan, Bimtek KPPS Kecamatan Telagasari di laksanakan pada tanggal 28 Januari 2024 di hotel swiss bellin yang di gabung dengan Kecamatan Tempuran, terbagi ke dalam dua sesi. Senin (29/01/24).

Sesi 1 mulai jam 08.00-12.00 WIB dan sesi 2 mulai jam 13.00-17.00 Wib, jelasnya.

Di harapkan adanya bimtek KPPS ini lebih mengoptimalkan KPPS dalam pelaksanaan Pemilu 2024 dengan melakukan simulasi aplikasi Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) sebagai salah satu langkah untuk mempercepat informasi terkait hasil pemilu, tandas Rosadi. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!