Diskominfo Purwakarta Ikuti Rakor Penguatan Tata Kelola Pelayanan Informasi Publik

0
WhatsApp Image 2025-07-03 at 14.52.57_0812d4c8

BANDUNG | KUTIPAN-NEWS.CO.ID | Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Purwakarta mengikuti Rapat Koordinasi Penguatan Tata Kelola Pelayanan Informasi pada Pemerintah Daerah, yang digelar di Swiss-Belresort Dago Heritage, Bandung, Rabu (11/6/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Peraturan Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan RI Nomor 6 Tahun 2024 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kemenko Polhukam.

Rakor ini bertujuan memperkuat kualitas pelayanan informasi publik di lingkungan pemerintah daerah, khususnya dalam mendorong keterbukaan informasi yang transparan, mudah diakses, dan bertanggung jawab.

Diskominfo Purwakarta berkomitmen mendukung tata kelola informasi yang efektif guna menjawab kebutuhan masyarakat akan hak atas informasi publik yang berkualitas.
(Diskominfopwk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!