Setelah Amankan Bupati dan 5 Orang Lainnya, KPK menggeledah Kantor Dinas PUPR, serta Pendopo Kabupaten Indramayu

0
IMG-20191015-WA0007

Indramayu, kutipan-news.co.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT), terhadap Bupati Indramayu Jawa Barat Supendi pada Selasa, (15/10/2019). Dini hari tadi.

Dilansir dari Galamedia News, KPK melakukan penangkapan kepada 5 orang pejabat yaitu, Bupati Indramayu Supendi, Ajudan Bupati Indramayu Haidar, sopir Bupati, Staff Dinas PUPR berinisial F dan seorang pengusaha bernama Carsa.

Mereka diamankan di dua lokasi yang berbeda, lokasi pertama bertempat dikediaman Supendi yakni di daerah Kecamatan Bogas, serta yang kedua dikediaman staff Dinas PUPR di perumahan Margalaksana Indah 2 Kelurahan Margadadi Kabupaten Indramayu Jawa Barat.

“Setelah mengamankan ke 5 orang tersebut, KPK sempat menggeledah Kantor Dinas PUPR, serta Pendopo Kabupaten Indramayu.

Informasi terkini, ke 5 orang tersebut kini sudah dibawa ke Jakarta, mereka dibawa karena akan dilakukan penyelidikan lebih lanjut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!