Kajati Jabar Pimpin Sumpah Jabatan Wakajati Baru

0

BANDUNG, kutipan-news.co.id – Kejaksaan tinggi Jawa Barat melaksanakan pengambilan sumpah, pelantikan dan serah terima jabatan Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Kamis, (24/10/2019).

Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati Jabar) Raja Nafrizal pada wartawan mengatakan, dirinya mempunyai beberapa harapan pada Waka Jati ysng baru.

“Harapannya membantu Kajati, memimpin program, kerja baik, dan mengendalikan anggota. Waka lama itu udah pantas di promosikan sebagai Kajati karena kinerjanya bagus,” kata Raja usai melantik beberapa pejabat di lingkungan Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, di Aula R. Soeprapto pada Kamis pagi (24/10/2019).

Waka Jati Jabar yang sebelumnya Raden Febtrytriyanto di promosikan jabatan barunya sebagai Kajati Sulawesi Tenggara.

Jabatan lama Raden Febri, digantikan Wilhelminus Lingitubun yang sebelumnya menjabat Waka Jati Maluku Utara.

Laporan : Jodi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!