Karawang, kutipan-news.co.id – Kabar mengenai pencalonan Sri Rahayu Agustina, SH. Masih belum dapat terkonfirmasi kepada yang bersangkutan. Namun, nama Sri Rahayu Agustina di sebut – sebut dan di yakini beberapa pihak, bakal maju dalam konstestasi Pilkada serentak tahun ini di Karawang.
“Sri Rahayu merupakan salah satu tokoh perempuan yang namanya meroket setelah Pileg 2014 lalu, dengan tangan dinginnya terus membuktikan kepiawaian kinerjanya sebagai wakil rakyat saat menjabat wakil ketua DPRD Karawang periode 2015-2019 lalu,”
Tutur Teguh Iman Perkasa kamis pagi dikediamannya (30/1).
Alhasil ternyata, menurut Teguh karir yang cemerlang sekarang makin mencuat setelah dirinya lolos menjadi anggota DPRD Provinsi Jabar. Dengan memperoleh suara yang sangat luar biasa signifikan.
“Kepiawaian Sri sebagai tokoh politik perempuan mempunyai jam terbang yang tinggi, dan selalu ikhlas. Serta peduli terhadap masyarakat.”ungkap Teguh Iman.
Tokoh pemuda ini juga mengungkapkan pertarungan ini dipastikan akan lebih seru, dikarenakan banyak nama tokoh besar yang akan turun mengikuti kontestasi, Tapi menurutnya Sri Rahayu juga tidak bisa dianggap enteng untuk di pertarungan ini. Apalagi sudah mendapatkan restu dari ketua DPP Partai Pohon beringin tersebut.
“Pasalnya, dua kali mengikuti Pileg, Sri selalu mendapatkan suara yang tinggi. Pada Pileg 2014 saja ia mendapat suara tertinggi se Kabupaten Karawang, sehingga modal ini lah yang menjadi keyakinan kami selaku relawan Sri Rahayu, untuk mensupport agenda pencalonannya di Pilkada.” Terang Teguh.
Artinya, Partai Golkar tidak akan malu kalau mencalonkan Sri. Karena sangat cukup alasan, untuk ukuran Pileg saja ia mampu mendulang suara yang banyak, sehingga dapat berkontribusi suara untuk Golkar.
Apalagi jika benar nantinya rekomendasi DPP Golkar jatuh ke Sri. Teguh beserta rekanya, akan all out dan berkonsolidasi secara maksimal dengan semua relawan Sri Rahayu yang tergabung di 30 Kecamatan serta 309 Desa dan Kelurahan yang ada di Karawang.
“Sudah waktunya Golkar kembali memimpin Karawang, sebagaimana statement Ketua Umum (Ketum) Golkar pak Airlangga Hartato.
Beliau mengatakan, bahwa dalam momentum Pilkada serentak tahun 2020 sekarang, Golkar di daerah harus memajukan atau mengusung kadernya. Dapat di artikan statement Ketum Golkar, menegaskan! Bahwa Golkar jangan sampai di rentalkan,” Pungkasnya(red).